SSCASN.BKN.GO.ID : Cek Persyaratan, Link Daftar,Dokumen, dan Formasi yang dibuka!Panduan Lengkap Daftar CPNS 2024 - Studiku
SSCASN.BKN.GO.ID : Cek Persyaratan, Link Daftar,Dokumen, dan Formasi yang dibuka!Panduan Lengkap Daftar CPNS 2024

SSCASN.BKN.GO.ID : Cek Persyaratan, Link Daftar,Dokumen, dan Formasi yang dibuka!Panduan Lengkap Daftar CPNS 2024

Selvia Rosa
Selvia Rosa
27 Agustus 2024

Pendaftaran CPNS 2024 Udah Dibuka, Siap-Siap Yuk!

Yeay, akhirnya pendaftaran CPNS 2024 resmi dibuka dari tanggal 20 Agustus sampai 6 September! Buat kamu yang udah nungguin kesempatan ini, sekarang waktunya buat gercep (gerak cepat) biar nggak ketinggalan.

Di panduan ini, Studiku bakal bahas tuntas mulai dari cara cek formasi, dokumen yang harus kamu siapin, sampai persyaratan yang wajib dipenuhi di portal https://sscasn.bkn.go.id/. Biar proses daftar kamu lancar dan sukses, yuk baca info lengkapnya di bawah ini!

SSCASN.bkn.go.id: Persyaratan dan Ketentuan umum CPNS 2024

Berdasarkan Rapat koordinasi dan Surat Edaran Kemenpan RB, terdapat beberapa persyaratan umum yang harus diperhatikan untuk dapat melamar menjadi PNS:

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Sehat Jasmani dan Rohani
  3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilankarena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih.
  4. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat atas permintaan sendiri atau dengan hormat sebagai PNS, PPPK , prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia atau diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai swasta.
  5. Tidak berkedudukan sebagai PNS, Prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia
  6. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis
  7. Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan persyaratan jabatan
  8. Memiliki kompetensi yang dibuktikan dengan sertifikasi keahlian tertentu yang masih berlaku dari lembaga profesi yang berwenang untuk jabatan yang memberi persyaratan.
  9. Sehat jasmani dan rohani sesuai persyaratan jabatan yang dilamar
  10. Bersedia di tempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah
  11. Pelamar dengan kualifikasi pendidikan Sekolah Menengah Atas sederajat harus memiliki ijazah sekolah yang terdaftar di Kementerian.
  12. Pelamar dengan lulusan perguruan tinggi dalam negeri memiliki ijazah dari perguruan tinggi dalam negeri dan/atau program studi yang terakreditasi pada Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dan/atau Pusat Pendidikan Tenaga Kesehatan/Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah.
  13. Pelamar lulusan perguruan tinggi luar negeri wajib memiliki ijazah yang telah disetarakan oleh Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi.
  14. Mencantumkan Akreditasi program studi/ perguruan tinggi

Persyaratan Umum Dokumen CPNS 2024

Terdapat dokumen penting yang perlu disiapkan sebelum melamar di portal sscasn.bkn.go.id, antara lain sebagai berikut ;

  • Kartu Keluarga
  • Kartu Tanpa Penduduk (KTP) Kependudukan
  • Ijazah / Serdik/ STR
  • Transkrip Nilai
  • Pas Photo
  • Swafoto / selfie

Format Dokumen Seleksi Administrasi

Dalam portal sscasn.bkn.go.id, terdapat beberapa persyaratan format dokumen yang harus disesuaikan,beberapa contoh format dokumen seperti ; format PDF, format jpg, docs, dan masih banyak lainya. kesalahan format dokumen yang di input menjadi salah stau penyebab kegagalan pada tahap seleksi administrasi.

Iklan Studiku 820x200

Berikut merupan beberapa format dan ukuran dokumen yang perlu diperhatikan:

  • Scan Pas foto berlatar belakang merah maksimal 200 Kb per tipe file jpeg/jpg
  • Scan Swafoto maksimal 200 Kb pertipe file jpeg/jpg
  • Scan KTP maksimal 200 Kb pertipe file jpeg/jpg
  • Scan Ijazah + Serdik/STR maksimal 800 kb bertipe file pdf
  • Scan Transkrip nilai maksimal 500 kb bertipe file pdf
  • Scan Surat Penugasan Guru (Untuk THK-2) maksimal 500 kb bertpe file pdf *syarat unggah dokumen berbeda-beda berdasarkan persyaratan dari masing - masing instansi

Bagaimana Cara Daftar akun di SSCASN.bkn.go.id?

Tata Cara Membuat Akun SSCASN

  1. Akses portal SSCASN
  2. Registrasi dengan membuat akun di https://daftar-sscasn.bkn.go.id
  3. Pada halaman pertama akan muncul tampilan pendaftaran
  4. Masukan Biodata sesuai KTP, Nomor Induk Kependudukan (NIK),Nomor Kartu Keluarga, Nama Lengkap, Tempat Lahir, Tanggal Lahir, Nomer HP dan Email. Apabila muncul Pesan Galat NIK dan No KK tidak sesuai, silahkan ikuti instruksi pada Pesan, BUKAN menghubungi instansi atau Badan Kepegawaian Negara (BKN) selaku Panitia Seleksi Nasional (Panselnas).
  5. Setelah data diatas dilengkapi, kemudian klik Lanjutkan, Selanjutnya akan muncul halaman kedua berisi biodata yang harus di isikan sesuai data pribadi.
  6. Lengkapi biodata dan unggah dokumen dengan mengisi data diri, Masukkan Email, Nama Tanpa Gelar (sesuai Ijazah), Tempat Lahir (sesuai KTP), Kab/Kota Lahir (sesuai Ijazah), dan Tanggal Lahir (Sesuai Ijazah). Khusus kolom Kab/Kota Lahir, cukup ketikkan beberapa karakter pertama saja kemudian klik salah satu dari pilihan yang tersedia (autocomplete).
  7. Unggah swafoto sesuai dengan ketentuan yaitu format JPEG/JPG dengan maksimal ukuran 200 KB
  8. pilih jenis seleksi, formasi instansi dan jabatan sesuai pendidikan, dan melengkapi data pendidikan
  9. Isi biodata tambahan yang diperlukan, seperti riwayat pekerjaan, dan data lainnya yang relevan dengan formasi yang dipilih.
  10. Pilih jenis seleksi yang diinginkan, misalnya PNS atau PPPK. Pastikan Hanya Memilih satu jenis formasi
  11. Unggah dokumen persyaratan
  12. Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran
  13. Setelah dinyatakan lolos seleksi administrasi, cetak kartu ujian untuk mengikuti tes seleksi berikutnya.
  14. Pengumuman kelulusan
  15. Pemberkasan
  16. Penetapan NIP

Cara Cek Formasi CPNS di Portal SSCASN.BKN.GO.ID 2024

  1. Buka pada pencarian browser https://sscasn.bkn.go.id/
  2. Pada tampilan awal , terdapat 4 kolom berupa kolom pengisian Tingkat Pendidikan, Jurusan/Program Studi, Instansi (bersifat opsional) , dan kolom Jenis Pengadaan CPNS/PPPK
  3. selanjutnya pada kolom pendidikan, isikan sesuai kualifikasi pendidikan terakhir .
  4. "lalu, tambahkan program studi atau jurusan kamu pada kolom kedua
  5. "Keempat, pada kolom pencarian instansi, ketikan instansi yang akan dilamar ."
  6. "Terakhir, pilih jenis seleksi pengadaan yang akan diikuti
  7. Kemudian Klik Button “CARI”
  8. selanjutnya akan muncul Halaman yang tersedia, Kamu juga bisa melihat untuk detail informasi setiap formasinya dengan klik salah satu formasi yang ingin kamu ketahui detail lengkapnya,
  9. Lalu selanjutnya akan muncul tampilan berisi data lengkap terkait formasi tersebut mulai dari Jabatan, Kualifikasi pendidikam,jenis seleksi, persyaratan Khusus, tugas dan tanggung jawab serta gaji dari formasi Tersebut

Oke, sekarang semua info penting soal pendaftaran CPNS 2024 udah kamu kantongin. Jangan sampe ketinggalan karna pendaftaran akan ditutup sebentar lagi ! Pastiin kamu udah memenuhi semua syarat nya ya. Ingat, seleksi administrasi ini adalah langkah awal yang nentuin kamu bisa masuk ke tahap tes CPNS berikutnya!

Biar siap tempur di tes nanti, kamu wajib banget persiapin diri dengan maksimal. Gimana caranya? belajar bareng studiku aja! Kamu bakal dapet materi yang lengkap yang terstruktur dengan dampingan tutor yang kece, tips-tips rahasia LOLOS CPNS 2024, plus latihan soal hots untuk mengasah kemampuan kamu.

Yuk, kunjungi STUDI CPNS dan PERSIAPKAN BELAJAR MU SEKARANG JUGA

Iklan Studiku 820x200