SKB Adalah Tahapan Seleksi CPNS: Pengertian, Materi, dan Contoh Soal SKB 2024! - Studiku
SKB Adalah Tahapan Seleksi CPNS: Pengertian, Materi, dan Contoh Soal SKB 2024!

SKB Adalah Tahapan Seleksi CPNS: Pengertian, Materi, dan Contoh Soal SKB 2024!

Selvia Rosa
Selvia Rosa
25 Juni 2024

Hallo Teman Studiku !

SKB adalah tahapan penentuan dalam seleksi CPNS yang nggak bisa diremehkan! Tes SKB merupakan tes lanjutan yang wajib kamu hadapi setelah lolos SKD. Nah, untuk tes nya setiap instansi punya format tes SKB yang beda-beda, mulai dari psikotes, tes kesehatan jasmani, hingga praktik kerja.

Jadi sebenernya apa sih Tes SKB CPNS ? tenang aja, buat kamu yang masih bingung sama tes skb . Artikel kali ini Studiku bakal bahas semuanya !! mulai dari pengertian, materi yang diujikan, sampai contoh soal SKB CPNS.

Yuk, simak terus biar makin siap dan percaya diri menghadapi tes nanti!

Pengertian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS

SKB adalah singkatan dari Seleksi Kompetensi Bidang, diatur dalam Peraturan Menteri (Permen) PANRB Nomor 27 Tahun 2021. Sesuai aturan itu, SKB adalah salah satu tes dalam seleksi CPNS yang bertujuan mengukur karakteristik dan kemampuan peserta.

SKB CPNS secara spesifik dirancang untuk menilai perilaku, keterampilan, dan pengetahuan kamu dalam menjalankan tugas sebagai PNS.

Kamu bisa ikut tes SKB kalau udah lolos tes SKD. Jadi, tahapan seleksi CPNS itu mulai dari seleksi administrasi, tes SKD, lalu tes SKB. Nah, apa sih SKD dan SKB itu?

SKD, singkatan dari Seleksi Kemampuan Dasar, meliputi soal-soal seperti:

  • Wawasan kebangsaan (TWK)
  • Tes intelejensi umum (TIU)
  • Tes karakteristik pribadi (TKP)

Tujuan SKD adalah untuk mengukur kompetensi dasar peserta sesuai kebutuhan profesi PNS di Indonesia.

Sementara itu,SKB CPNS adalah tes kompetensi di bidang tertentu sesuai formasi yang kamu pilih. Ada alasan khusus kenapa SKB jadi salah satu tahapan penting dalam tes CPNS. Penasaran kenapa? Yuk, lanjut baca!

Kenapa SKB Penting dalam Tes CPNS?

Kalau kamu udah dinyatakan lolos SKD, kamu bisa lanjut ke tahap tes SKB CPNS. Peserta yang lolos ke tes SKB ini kuotanya 3 kali dari jumlah formasi yang dibutuhkan. Contohnya, kalau ada formasi yang butuh 5 orang CPNS, maka maksimal ada 15 peserta yang bakal ikut tes SKB.

Tes SKB dalam seleksi CPNS itu penting banget, dan berikut ini beberapa alasannya:

  1. Mempengaruhi Peluang Diterima Jadi CPNS Tes SKB punya pengaruh besar dalam menentukan peluang kamu diterima sebagai CPNS. Panitia bakal menghitung kombinasi nilai SKD dan SKB untuk menentukan kelulusan. Persentase penilaiannya adalah 40% dari SKD dan 60% dari SKB.

  2. Pertimbangan Utama dalam Seleksi Nilai tes SKB jadi salah satu pertimbangan utama selain nilai SKD. Dengan persentase yang besar, nilai SKB ini sangat menentukan. Jadi, persiapkan diri kamu sebaik mungkin biar punya peluang lebih tinggi buat lolos ke formasi yang kamu inginkan.

Materi SKB CPNS

Detail tes SKB bisa beda-beda di tiap instansi, tapi umumnya materinya sama aja. Ini nih hal-hal yang biasanya diujikan:

1. Psikotes Psikotes di SKB buat ngecek karakter, kepribadian, dan cara berpikir kamu. Dari sini bisa kelihatan gimana kamu handle situasi stres; bisa tetap kerja dengan baik atau malah kelimpungan.

2. Tes Potensi Akademik TPA ngukur potensi dan kemampuan kognitif kamu di bidang tertentu, kayak bahasa Indonesia, matematika, pengetahuan umum, dan logika. Hasil TPA ini nunjukin seberapa pinter kamu di bidang yang kamu lamar.

3. Tes Kemampuan Bahasa Asing Biasanya yang dites itu bahasa Inggris. Soal-soalnya ngetes kemampuan reading, vocabulary, dan basic grammar. Jadi, rajin-rajin latihan soal ya!

4. Tes Kesehatan Jiwa Tes ini buat ngecek aspek psikologis kamu, kayak kepribadian, kematangan emosional, kemampuan adaptasi, dan potensi pengembangan diri. Dari hasil tes, bisa kelihatan apakah kamu siap secara mental buat tugas yang dilamar.

Iklan Studiku 820x200

5. Tes Kesegaran Jasmani Tes ini buat ngecek kesiapan fisik kamu. Nggak semua instansi ngadain tes ini, tapi yang pasti ada di BIN, Kemenkumham, dan Kemhan. Biasanya ada tes lari, pull up, push up, dan sit up.

6. Tes Praktik Kerja SKB juga ada tes praktik kerja. Soalnya beda-beda di tiap instansi, sesuai sama jabatan yang kamu lamar. Jadi, bakal spesifik banget ke bidang yang kamu tuju.

7. Uji Penambahan Nilai dari Sertifikat Kompetensi Kalau punya sertifikat kompetensi, kamu bisa dapet nilai tambahan. Sertifikatnya harus sesuai sama jabatan yang dilamar, dan nilai tambahnya maksimal 25% dari nilai tertinggi kompetensi teknis.

8. Wawancara Di tes wawancara, kamu bakal ditanya tentang diri kamu, background pendidikan, dan pengalaman kerja. Biasanya juga ditanya kenapa kamu tertarik jadi PNS dan kenapa milih instansi itu. Contoh pertanyaannya kayak:

Ceritain tentang diri kamu! Kenapa kamu tertarik jadi PNS? Apa yang kamu tahu tentang instansi ini? Kenapa kamu mau melamar di sini? Tes Lain Sesuai Persyaratan Jabatan Tes tambahan ini nggak selalu ada di tiap instansi. Biasanya disesuaikan sama persyaratan masing-masing jabatan. Info tes tambahan biasanya disampaikan sama instansi terkait, jadi siap-siap aja.

Nah, biar makin siap, Studiku.id punya beberapa contoh soal yang bisa kamu cek di bawah ini. Semangat!

Jadwal SKB CPNS 2024

Jika tidak ada perubahan, berikut adalah jadwal SKB dalam seleksi CPNS 2024:

  • pelaksanaan SKB non-CAT: 20 November-17 Desember 2024
  • pemetaan titik lokasi seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024
  • pemilihan titik lokasi SKB dengan CAT oleh peserta seleksi: 23-25 November 2024
  • penarikan data final SKB : 26-28 November 2024
  • penjadwalan SKB dengan CAT: 29 November-3 Desember 2024
  • pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB dengan CAT: 4-8 Desember 2024
  • pelaksanaan SKB: 9-20 Desember 2024
  • integrasi nilai SKD dan SKB: 17 Desember 2024-4 Januari 2025
  • pengumuman hasil CPNS: 5-12 Januari 2025

Contoh Soal SKB CPNS 2024

Materi soal SKB beda-beda di tiap instansi. Jadi, kali ini Studi.id ambil contoh 5 soal dari berbagai bidang instansi. Yuk, kerjain kita bareng-bareng !

Contoh soal 1 - SKB Bidang Penjaga Tahanan

  1. Fungsi utama dari hukum adalah:
  • A. Menjaga ketertiban dan keamanan
  • B. Mengendalikan perekonomian
  • C. Membatasi kebebasan individu
  • D. Mengatur hubungan internasional
  • E. Mengatur perdagangan Jawaban: A. Menjaga ketertiban dan keamanan Pembahasan: Fungsi utama dari hukum adalah menjaga ketertiban dan keamanan dalam masyarakat dengan mengatur perilaku individu dan memberikan sanksi bagi pelanggar.

Contoh soal 2 - SKB Bidang Kejaksaan

  1. Apa yang dimaksud dengan tindak pidana terorisme?
  • A. Tindakan kekerasan yang dilakukan oleh pemerintah terhadap warga sipil
  • B. Tindakan kekerasan yang bertujuan untuk menakut-nakuti masyarakat atau pemerintah
  • C. Tindakan pencucian uang hasil kejahatan
  • D. Tindakan korupsi dalam lingkup pemerintahan
  • E. Tindakan mengganggu ketertiban umum dalam bentuk kerusuhan Jawaban: B. Tindakan kekerasan yang bertujuan untuk menakut-nakuti masyarakat atau pemerintah Pembahasan: Tindak pidana terorisme adalah tindakan kekerasan yang dilakukan dengan tujuan untuk menimbulkan rasa takut atau ketakutan yang luas di masyarakat atau pemerintah.

Contoh soal 3 - SKB Bidang Dosen

  1. Selama periode Juni 2023-Januari 2024 QuitGamble.com menyurvei 3.320 pecandu judi dari berbagai negara yang menggunakan layanan mereka. Sebanyak 83% responden pecandu ini bermain judi secara online, dan 73% memiliki masalah utang. Survei ini juga menemukan, responden berjudi karena ingin memenangkan uang banyak dan mengubah hidup mereka, atau dengan kata lain ingin cepat kaya (36%). Kemudian ada yang berjudi untuk mendapat hiburan (18%), melupakan masalah (18%), dan mencari uang untuk membayar utang (14%). Ada pula sebagian kecil yang main judi karena merasa bosan (7%), kesepian (3%), untuk berinteraksi sosial (1%), dan lain-lainnya (3%). "Kebanyakan orang mengatakan mereka berjudi untuk menang, tapi setelah beberapa menit berbicara, mereka menyadari bahwa mereka tidak berjudi untuk menang," kata Anders Bergman, pendiri QuitGamble.com, di situsnya. Berdasarkan survei yang dilakukan oleh QuitGamble.com, berapa jumlah responden pecandu judi yang bermain secara online?
  • A. 3320
  • B. 2,760
  • C. 2,755
  • D. 2,758
  • E. 3223 Jawaban : C. 83% dari responden 3320 melakukan judi online sehingga 2755 responden yang bermain judi secara online

Contoh soal 4 - SKB Bidang Kesehatan

  1. Untuk mencegah pencemaran udara yang disebabkan oleh sampah, metode pengolahan sampah apa yang paling efektif?
  • A. Pembakaran terbuka
  • B. Daur ulang
  • C. Pengomposan
  • D. Penguburan Jawaban: C. Pengomposan adalah metode yang paling efektif karena mengolah sampah organik menjadi kompos tanpa mencemari udara, dibandingkan dengan pembakaran terbuka dan penguburan yang bisa menghasilkan polutan berbahaya.

Contoh soal 5 - SKB Ekonomi Pembangunan

  1. Tujuan utama dari perhitungan Produk Domestik Bruto (PDB) adalah…
  • A. Menilai tingkat kesejahteraan masyarakat
  • B. Mengukur pertumbuhan ekonomi suatu negara
  • C. Mengurangi kemiskinan
  • D. Meningkatkan pendapatan per kapita Jawaban: B. Mengukur pertumbuhan ekonomi suatu negara. PDB digunakan untuk mengukur pertumbuhan ekonomi suatu negara, karena mencerminkan nilai total barang dan jasa yang diproduksi dalam suatu periode tertentu, memberikan gambaran tentang kesehatan ekonomi.

Nah, itu dia penjelasan lengkap tentang SKB CPNS dan beberapa contoh soal yang bisa kamu pelajari. Gimana? Udah makin paham kan tentang SKB dan langkah-langkah persiapannya? Jangan lupa terus latihan dan perbanyak baca soal-soal biar makin jago.

Mau tahu soal-soal terbaru buat tes CPNS 2024? Join belajar bareng Studiku.id aja! Kamu bakal dapetin soal quiz yang HOTS dan video materi pembelajaran yang bisa diakses bebas di mana pun kamu berada, bareng tutor-tutor berpengalaman.

Jangan ragu lagi, ribuan siswa udah lolos CPNS bareng Studiku lho dan ada GARANSI UANG KEMBALI !!

Yuk kunjungi https://studiku.id// dan daftar sekarang juga !

Iklan Studiku 820x200